Stimulasi Motorik Kasar Anak: Fisik Kuat – Otak Cerdas

Merayap,

Melompat dengan 2 kaki,

Berjalan di papan titian,

Menendang bola menuju 1 target,

Bagi orang dewasa aktivitas di atas tampak sangat sederhana dan seperti main-main saja. Namun sesungguhnya aktivitas-aktivitas ini merupakan stimulasi motorik yang memberikan dampak besar pada tonggak perkembangan anak usia dini.

Anak-anak yang berusia di bawah 7 tahun masih perlu dipuaskan gerak otot besarnya dengan porsi yang lebih banyak. Sehingga pada saat masuk usia sekolah, anak sudah terpenuhi kebutuhan geraknya. Anak akan lebih  siap untuk duduk dan berfokus lebih lama di sekolah.

Gerakan otot besar akan membakar kalori dan membangun ketahanan serta daya tahan tubuh anak. Anak-anak menjadi lebih tangkas, koordinasi gerak lebih baik, dan mempunyai keseimbangan tubuh yang lebih baik pula.

web-foto

Selain baik untuk pertumbuhan fisik, kegiatan motorik otot besar juga memberi manfaat bagi perkembangan otak anak. Riset di bidang neuroscience menunjukkan bagian-bagian otak banyak diaktifkan saat kita melakukan gerakan fisik yang aktif dibandingkan saat sedang bersantai. Hal ini disebabkan karena kegiatan fisik memberi otak makanan berupa oksigen dan glukosa. Kedua nutrisi tersebut juga membuat otak berkembang lebih optimal, sehingga kemampuan kognitif dan menalar anak lebih baik.

Kegiatan motorik akan semakin berdampak optimal jika dilakukan di luar ruangan. Luar ruangan adalah tempat terbaik untuk anak berlatih dan belajar menguasai kecakapan fisik dan menikmati suka cita bermain yang sesungguhnya. Sinar matahari di luar ruangan akan baik bagi kekebalan tubuh anak, menaikkan motivasi belajar dan memotivasi anak untuk lebih produktif.

Di Growing Tree kami melakukan keduanya, kegiatan fisik dan bergerak adalah kegiatan utama adik-adik di sini. Dan kami memastikan kegiatan fisik tersebut punya manfaat optimal dengan melakukannya di luar ruangan bersama banyak sinar matahari pagi, hembusan angin lembut dan serangga-serangga di halaman yang menarik rasa ingin tahu.

Tinggalkan komentar